Kamis, 22 September 2011

SAFARI KAMPUS FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA


Setelah acara ishoma (istirahat sholat makan) berakhir, kami para peserta Pra Booting and Memory diberi kesempatan untuk melakukan safari kampus dengan didampingi LO kelompok masing – masing.
Tempat yang pertama kali kelompok kami (kelompok Motherboard) datangi adalah Laboratorium sistem informasi (labsi). Ada beberapa komunitas yang bernaung di bawah Labsi, seperti: plat-m,CIWE,JPEG,kulit,dll. Setelah dari labsi, perjalanan dilanjutkan menuju laboratorium jaringan (labjar). Disana kami mendapat penjelasan tentang praktikum dasar komputer dan kami sempat melihat pertunjukkan wayang 3D yang dibuat oleh kakak kelas. Usai mendengar penjelasan tentang praktikum dasar computer di labjar, perjalanan kami lanjutkan menuju laboratorium pemrograman (labprog). Disana kami mendapat penjelasan tentang pelatihan rutin laboratorium.
Setelah melakukan safari di laboratoium, perjalanan safari berlanjut menuju Ruang Kuliah Bersama A (RKB A). Disana kami hanya bisa mendengar penjelasan tentang RKB A dari mbak Eka nanda septiya, karena kami tidak bisa melihat langsung bagaimana keadaan di dalam gedung RKB A yang masih ditempati oleh mahasiswa yang sedang ospek. Dari penjelasan mbak Eka, kami mendapat gambaran bahwa di gedung RKB A terdapat 2 lantai. Di lantai pertama terdapat ruang multimedia, ruang A101, ruang A102, ruang A103, ruang informasi dan toilet yang terletak di bawah tangga. Sedangkan di lantai 2 terdapat ruang A104, ruang A105, mushollah dan kamar mandi.
Usai mendapat penjelasan tentang gedung RKB A, safari dilanjutkan menuju gedung Fakultas Teknik. Disana kami diberi kesempatan untuk melihat langsung keadaan di dalam gedung Fakultas Teknik. Fakultas Teknik memiliki 2 lantai. Di lantai pertama terdapat beberapa ruangan, seperti: ruang kesekretariatan, ruang Dekan, ruang Pembantu Dekan 1,2,dan 3, ruang baca dan ruang laboratorium teknik industri. Setelah melihat-lihat seluruh ruangan di lantai satu, kami naik menuju lantai 2. Disana terdapat ruang Dosen teknik industri, ruang dosen teknik informatika, ruang tunggu dan gudang fakultas teknik. Setelah melihat keadaan di lantai 2 gedung FT, kami turun kembali menuju halaman gedung Fakultas Teknik. Disana kami sempat berbincang- bincang dengan sie.Acara. Setelah waktu menunjukkan pukul 14.40 kami (kelompok motherboard) beserta kelompok lainnya kembali menuju gedung RKB B dan usailah perjalanan safari kampus fakultas teknik kami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Baner Lomba